Resep Ayam Penyet Khas Jawa Timur Enak dan Mudah

Ayam penyet merupakan salah satu makanan khas Jawa Timur yang digemari oleh masyarakat di Indonesia. Sebenarnya, cara membuat ayam goreng penyet khas Jawa Timur ini cukup mudah. Saat membuatnya sebaiknya membuat sambal penyetnya dulu karena nanti ayam yang panas akan dicampur dengan sambal di cobek.

Resep Sambal Ayam Penyet

1 buah tomat berukuran sedang (potong-potong)

1 sendok teh terasi bakar / goreng

4 buah cabe merah

15 buah cabe rawit

Goreng semua bahan sambal ini sampai harum kemudian dihaluskan. Tambahkan gula dan garam secukupnya. Cicipi sesuai selera.

Cara Membuat Ayam Penyet

-Bahan

1 kg ayam segar, potong jadi 10 bagian

1,5 liter air bersih

2 batang serai, memarkan

2 lbr daun salam

2 ruas lengkuas, memarkan

2 cm jahe, memarkan

-Bumbu Halus

1 sendok makan garam

2 cm kunyit, kupas

8 buah kemiri, sangrai

10 siung bawang putih

-Cara Memasak

1. Pertama-tama, lumuri ayam dengan air jeruk lemon dan 1 sdt garam. Biarkan selama 15 menit kemudian cuci sampai bersih

2. Rebus air dan masukkan bumbu halus beserta daun salam, jahe, serai, dan lengkuas.

3. Setelah itu masukkan daging ayam ke dalam air tersebut dan masak hingga daging ayam lunak. Setelah empuk, angkat dan tiriskan

4. Goreng ayam sampai matang di atas api yang agak besar. Setelah ayam matang, angkat kemudian letakkan ayam di atas cobek berisi sambal

5. Tekan-tekan ayam di atas sambal tersebut.

Cara membuat ayam goreng ini tentu sangat mudah. Selain rasanya nikmat, proses pembuatannya juga relatif singkat.

Make a free website with Yola